Gebyar Rojabiyah RA dan MI, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Amankan Jalannya Kegiatan Parade Drum Band

    Gebyar Rojabiyah RA dan MI, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Amankan Jalannya Kegiatan Parade Drum Band
    Gebyar Rojabiyah RA dan MI, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas Amankan Jalannya Kegiatan Parade Drum Band

    Magetan. - Guna mendukung kelancaran kegiatan Gebyar Rojabiyah Ra ( Raudhatul Athfal) dan MI ( Madrasah Ibtidaiyah ) se Kec. Bendo, Koptu Suyanto anggota Koramil 0804/13 Bendo dan Bhabinkamtibmas Polsek Bendo Aipda Eko Prasetyo terjun langsung melaksanakan pengamanan kegiatan Parade Drumband  yang dilaksanakan di Desa Tegalarum, Kecamatan Bendo, Kabupaten Magetan. Selasa (07/01/2025)

     

    Kegiatan Parade Drumband Ra dan MI se, kec Bendo diihadiri oleh Kemenag Kabupaten Magetan Bp. H Taufiqur rohman S.Ag, Kepala KUA Kec.Bendo Bp. Rofiq, S.Ag, Kades Tegalarum Bp. Sukatno, Babinsa Koramil 13 Bendo Koptu Suyanto beserta anggota Koramil, Bhabinkamtibmas Polsek Bendo Aipda Eko Prasetyo beserta anggota polsek, anggota Banser, anggota Satlinmas Serta Bpk dan Ibu Guru dari Ra dan MI se kec Bendo.

     

    Kegiatan Parade Drum Band tersebut dalam rangka menyambut datangnya bulan Rajab atau Gebyar Rojabiyah yang di ikuti siswa siswi Ra dan MI se Kec Bendo sangat meriah dan semangat dalam memainkan alat Drum Bandnya walaupun cuaca siang hari ini sangat panas.

     

    Babinsa Koramil 084/13 Bendo Koptu Suyanto saat dikonfirmasi mengatakan, Sebagai salah satu komponen keamanan di wilayah Kecamatan Bendo Koramil 0804/13 Bendo wajib mendukung segala bentuk kegiatan positif, termasuk melaksanakan pengamanan jalannya kegiatan Parade Drumband hari ini.

     

    Masih menurutnya, pengamanan kegiatan parade ini sudah dilaksanakan rutin setiap tahunnya. Dikarenakan faktor keamanan menjadi salah satu unsur penting barometer kesuksesan penyelenggaraan kegiatan di wilayah teritorial Koramil 0804/13 Bendo.

     

    Sebelum bendera start di angkat, Koptu Suyanto menyampaikan agar para peserta Parade Drumband lebih mengutamakan keamanan dan keselamatan diri sendiri maupun kelompok mulai dari titik start hingga finish, sehingga kegiatan diharapkan dapat berjalan dengan dengan aman dan lancar. Pungkas Koptu Suyanto (R.13)

    magetan
    Raditya

    Raditya

    Artikel Sebelumnya

    Polres Magetan Ajak Masyarakat Tingkatkan...

    Artikel Berikutnya

    Bati Tuud Koramil 08 Barat Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025
    Irjen TNI Gelar Coffee Morning Bersama Para Kolonel Jajaran Mabes TNI

    Ikuti Kami